Gerbang Selatan.com – Masyarakat Desa Tanjungsari, Kecamatan Palas, Lampung Selatan sejak lama mengeluhkan jalan rusak yang didesanya yang tak kunjung di bangun oleh pemerintah daerah.
Terkait keluhan itu, DPRD Lampung Selatan
melalui Komisi III meninjau dan mengunjungi kondisi jalan di Dusun Solo, Desa
Tanjungsari, Kecamatan Palas beberapa waktu lalu.
Ketua Komisi III DPRD Lampung Selatan Yuti
Rahmayanti mengatakan, pihaknya siap mengawal aspirasi masyarakat sampai
tingkat perencanaan anggaran di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan.
Bahkan, saat itu juga politisi Partai Gerindra
tersebut langsung meminta pengajuan proposal
pembangunan infrastruktur jalan dari Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjung
Sari untuk kemudian disampaikan kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD)
terkait.
"Secepatnya, proposalnya disiapkan. Nanti saya
kawal di proses perencanaan anggaran tingkat pemerintah daerah,"janjinya,
dihadapan para aparatur desa setempat.
Sementara, Kepala Desa Tanjung Sari Jarwono
mengatakan pihaknya sangat berharap aspirasi warga desanya itu dapat menjadi
atensi prioritas oleh Pemkab Lampung Selatan.
Sebab menurutnya, kerusakan jalan yang diperkirakan
hanya memiliki panjang sekitar 750 meter tersebut sudah cukup lama. Yakni sejak
20-25 tahun silam.
"Jalan ini adalah akses satu-satunya untuk
warga Dusun 3 RT 3 Desa Tanjung Sari untuk menunjang aktivitas. Baik itu
aktivitas perekonomian, pendidikan maupun kesehatan bagi warga. Maka, kami
berharap dapat menjadi prioritas pembangunan daerah," harapnya.
Jarwo juga menyebutkan, sebenarnya bukan hanya
infrastruktur jalan yang musti menjadi perhatian pemerintah. Namun juga
infrastruktur jembatan yang saat ini kondisinya sudah memprihatinkan.
"Alhamdulillah,
tadi jalan dan jembatan juga sudah ditinjau oleh ibu dewan (Yuti Rahmayanti),
yang nantinya akan kami ajukan melalui proposal. Buk Yuti juga menyatakan siap
untuk mengawal aspirasi masyarakat ini. Semoga dapat
terwujud,"tutupnya.(Rls)

